News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Hanura dan PDIP Usung Iriadi Dt Tumanggung di Pilkada Kabupaten Solok 2020

Hanura dan PDIP Usung Iriadi Dt Tumanggung di Pilkada Kabupaten Solok 2020

SOLOK - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) berkomitmen mengusung Iriadi Dt Tumanggung menjadi calon Bupati Solok pada Pilkada 2020. PDIP bakal mengusung Iriadi dengan berkoalisi dengan Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) yang sama-sama memiliki dua kursi di DPRD Kabupaten Solok. Artinya, dengan minimal 7 kursi untuk mengusung Calon Bupati-Wakil Bupati, koalisi PDIP-Hanura membutuhkan minimal tiga kursi lagi.

Ketua DPC PDIP Kabupaten Solok, Zamroni, menyatakan pihaknya terus menjalin komunikasi politik dengan sejumlah partai lain. Dua nama yang berpotensi mendampingi Iriadi kelak antara lain, Agus Syahdeman (Ketua Demokrat Kabupaten Solok) dan tokoh muda dari Kecamatan Lembah Gumanti, Marnofi Hendri.

"Jika kita sudah mendapatkan minimal 3 kursi lagi, kita pastikan mengusung beliau Iriadi Dt Tumanggung," katanya.

Zamroni mengatakan, hingga kini, semua bakal calon bupati masih "berburu" mandat maju Pilkada ke DPP masing-masing. Kondisi ini diprediksi akan terus "bergerak" hingga tanggal 4-6 September 2020. Zamroni juga tidak menampik kemungkinan akan merapat ke koalisi calon lain, jika PDIP tidak berhasil mengusung sendiri.

"Segala kemungkinan bisa saja terjadi. Kita lihat saja nanti," katanya.

Sekilas Iriadi Dt Tumanggung

Nama Iriadi Dt Tumanggung, tidak muncul secara tiba-tiba di bursa Pilkada Kabupaten Solok 2020. Jauh hari, nama Iriadi sudah menjadi pembicaraan, khususnya di Nagari Selayo, Kecamatan Kubung. Kiprahnya sebagai birokrat senior dan disegani di Pemprov Sumsel, ternyata juga berdengung hingga ke Kabupaten Solok. Layaknya warga Minangkabau yang suka merantau, keinginan pulang kampung dan berbakti di tanah kelahiran, membuat Iriadi menegaskan niat menjadi bakal calon Bupati Solok.

Kurun waktu 35 tahun bukan waktu yang singkat untuk pengabdian Iriadi Dt Tumanggung sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) di Sumatera Selatan (Sumsel). Berbagai jabatan strategis pernah diembannya mulai dari Kacabdin Pertanian Pasang Surut Kabupaten Musi Banyuasin, Kabag Pemerintahan Kantor Pembantu Gubernur Sumsel Wilayah 1 Musi Banyuasin, Sekretaris KPU Kabupaten Musi Banyuasin selama 11 tahun, Kepala Hubla Biro Penghubung Pemerintah Provinsi Sumsel di Jakarta, Kepala Samsat Musi Banyuasin, Kepala Samsat Kota Palembang dan terakhir saat ini masih menjabat Kepala Sekretariat Badan Pengawas Pemilu Provinsi Sumatera Selatan.

Iriadi Dt Tumanggung lahir di Selayo pada 11 November 1962. Alumni Fakultas Pertanian, Universitas Sriwijaya, Palembang ini, hingga kini, dipercaya Gubernur Sumsel Herman Deru sebagai Kepala Sekretariat Bawaslu Sumsel. Kinerja dan kedekatannya dengan Gubernur Sumsel sebelumnya, Alex Nurdin, membuat Iriadi Dt Manggung dipercaya memimpin jabatan-jabatan strategis di Pemprov Sumsel.

Menjadi kandidat unggulan di bursa Pilkada Kabupaten Solok 2020, Iriadi dikebal sebagai sosok pekerja keras yang sukses dalam "kompetisi hidup" di tanah rantau. Pengalamannya di Sumsel, membuatnya dianggap sebagai figur yang mampu dan layak menggantikan Bupati Solok saat ini, Gusmal Dt Rajo Lelo. Apalagi dalam berbagai jabatan terakhir Iriadi banyak berkecimpung dalam tugas kepemiluan yang menuntut integritas tinggi. (PN-001)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment