News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

DPPKB Kota Solok Terima Kunjungan BKKBN Sumbar

DPPKB Kota Solok Terima Kunjungan BKKBN Sumbar

SOLOK, PATRONNEWS.CO.ID - Pemerintah Kota Solok melalui Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) menerima kunjungan Badan Perwakilan BKKBN Provinsi Sumatera Barat dalam rangka verifikasi lapangan Rumah DataKu Kampung Jawa Sejahtera sebagai peringkat tiga besar apresiasi Rumah Data Kependudukan (RDK) tingkat Provinsi Sumatera Barat tahun 2024, Selasa (2/4).

Kedatangan Tim Verifikasi dari Badan perwakilan BKKBN Provinsi Sumatera Barat dipimpin langsung oleh Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sumatera Barat, Fatmawati, ST, M.Eng dan disambut langsung oleh Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra, Drs. Nova Elvino, Kepala Dinas PPKB Kota Solok, Ardinal, SKM, MKM beserta jajaran, Camat Tanjung Harapan, Lurah Kampung Jawa, serta seluruh pengurus kelompok kerja (Pokja) RDK Kampung Jawa Sejahtera.

Rumah Data Kependudukan (RDK) atau sering disebut Rumah DataKu adalah posko bagi kelompok kegiatan masyarakat yang berfungsi sebagai pusat data dan intervensi permasalahan kependudukan yang mencakup sistem pengelolaan dan pemanfaatan data kependudukan ditingkat mikro (kelurahan).

Adapun intervensi permasalahan kependudukan tersebut dimulai dari mengindentifikasi, mengumpulkan, memverifikasi, menganalisa data yang bersumber dari, oleh dan untuk masyarakat sebagai basis untuk intervensi pembangunan. Rumah Data Kependudukan ini  menjadi krusial peranannya untuk memasok kebutuhan data yang akan digunakan dalam perencanaan dan pelaksanaan program pembangunan dan kependudukan khususnya pada lingkup Kelurahan.

Saat ini, Rumah Data Kependudukan yang berada di Kelurahan Kampung Jawa bernama Rumah DataKu Kampung Jawa Sejahtera dan telah berdiri semenjak Maret tahun 2023 dengan klasifikasi Paripurna. Secara keseluruhan, Kota Solok saat ini telah mempunyai 13 Rumah Data Kependudukan, dimana 8 klasifikasi yang sudah paripurna dan 5 klasifikasinya masih sederhana dan sedang bertahap menuju proses paripurna pada tahun 2024.

Dalam verifikasi lapangan ini, Kepala Perwakilan BKKBN Sumatera Barat, menyampaikan bahwa hal penting untuk dilihat secara komprehensif adalah bagaimana Rumah DataKu ini dapat terbentuk, sarana prasarana yang ada di Rumah DataKu tersebut, serta bagaimana keaktifan Rumah Data tersebut dalam memanfaatkan data bagi masyarakat. (PN-010)


Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment