News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Wawako Solok Hadiri Rakor MKKS SD dan MI

Wawako Solok Hadiri Rakor MKKS SD dan MI

 

SOLOK, PATRONNEWS.CO.ID - Kelompok Kerja Kepala Sekolah (KKKS) SD/ MI yang berada di bawah Dinas Pendidikan Kota Solok menyelenggarakan Rapat Koordinasi Halalbihalal dan Silahturahmi di Gedung Kubuang 13 Kota Solok, Sabtu (4/5/2024).

Tampak hadir dalam kegiatan ini Wakil Walikota Solok Dr. H. Ramadhani Kirana Putra, SE, MM yang didampingi oleh Kepala Dinas Pendidikan, Irsyad, M.Pd serta dihadiri oleh seluruh Kepala Sekolah, Tenaga Pendidik dan Kependidikan SD/ MI se-Kota Solok.

Dalam laporan Ketua Panitia selaku ketua KKKS SD/MI se Kota Solok Ediyanto M.Pd menyampaikan, “ Kegiatan ini kembali dilaksanakan setelah 6 tahun vakum, terakhir dilaksanakan tahun 2018 dan kembali dilaksanakan tahun ini., Diharapkan kegiatan ini kembali kita lanjutkan pada tahun mendatang, “ harap Edi.

Peserta yang mengikuti kegiatan ini lebih kurang 500 orang Kepala Sekolah, Guru dan tenaga kependidikan SD/ MI se Kota Solok.

Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan Kota Solok, Irsyad,M.Pd menyampaikan dalam sambutannya, “ Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia yang telah menyukseskan kegiatan ini, semoga kegiatan ini diberkahi oleh Allah SWT,” sampai Irsyad.

Wakil Walikota Solok ikut menyampaikan selamat kepada seluruh Guru se Kota Solok, karena tanggal 02 Mei yang lalu telah memperingati Hari Pendidikan Nasional.

Kami juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh guru, karena berdasarkan hasil survey yang menyatakan bahwa Kota Solok memperoleh peringkat ke 3 di Sumatera Barat pada bidang pendidikan.

“ Pemerintah Kota Solok memberikan dukungan dalam hal pendidikan, seperti contoh Pemerintah Kota Solok tahun 2023 membiayai warga Kota Solok yang belajar ke Timur Tengah sebanyak 9 orang dan untuk tahun 2024 ditingkatkan menjadi 25 orang. Kemudian Pemko Solok juga telah melakukan kerjasama dengan berbagai instansi untuk memberikan beasiswa kepada anak-anak Kota Solok, “ papar Wawako.

Kegiatan ini di akhiri dengan Tabligh Akbar dengan penceramah Ust. Asyam Hafizh, Lc dari Bukittinggi.. dalam ceramahnya beliau menyampaikan Halal Bihalal dapat memperkuat silahturahmi. (PN-010)



Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment