News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

MAN 2 Solok Gelar Karya Wisata untuk Perpisahan Guru Purna Bakti

MAN 2 Solok Gelar Karya Wisata untuk Perpisahan Guru Purna Bakti

Pariaman, PATRONNEWS.co.id - Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Solok menggelar karya wisata ke Pantai Tiram, Pariaman, Sabtu (19/4/2025). Karya wisata ini sekaligus sebagai ajang perpisahan dan apresiasi untuk guru yang purna bakti yaitu Dra. Zulhaida. Kegiatan ini dihadiri oleh kepala madrasah Maidison, S.Pd di dampingi Ketua Dharma Wanita MAN 2 Solok Ny.Melly Roza, Kaur Tu Marliyus, Pengurus Komite Madrasah serta seluruh tenaga pendidik dan kependidikan MAN 2 Solok.

Acara dimulai dengan pembacaan ayat suci alqur an oleh Novia Helna dan Doa oleh Zulkifli serta sambutan kepala Madrasah Maidison dan kesan dan pesan serta cerita tentang pengalaman "Cikgu" selama mengabdi di MAN 2 Solok.

Dalam sambutannya kepala menyampaikan ucapan trimakasih kepada keluarga besar MAN 2 Solok atas terlaksananya kegiatan ini. "Momen yang sangat berharga ini akan menjadi kenangan yang tak akan terlupakan bagi keluarga besar MAN 2 Solok," ujar Maidison. 

Kegiatan Pelepasan purna bakti ini sebagai wujud penghargaan dan apresiasi setinggi-tingginya bagi guru yang telah mengabdikan diri dengan penuh suka maupun duka, semua tenaga, pikiran dan semua ide yang tercurah.

Selanjutnya, Maidison mengatakan semoga kegiatan ini menjadi perekat Ukhuwah Islamiyah agar silaturrahmi kita keluarga besar MAN 2 Solok selalu terjaga. 

"Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan pahala atas amal bakti buk Zulhaida sebagai tenaga pendidik yang selama ini menjalankan amanah," ungkapnya. 

Di akhir sambutan, Maidison mengucapkan selamat menjalankan masa purnabakti "Buk Cun". Semoga senantiasa sehat selalu dan bahagia lahir batin. 

"Semoga perjalanan hidup setelah pensiun ini membawa kebahagiaan dan keberkahan bagi Ibuk Cun. Kami yakin bahwa warisan ilmu dan semangat beliau akan terus menginspirasi dan membimbing generasi-generasi mendatang," tutup Kepala Madrasah.

Pada kesempatan yang sama Zulhaida menyampaikan ucapan terimakasih dan rasa haru kepada keluarga besar MAN 2 Solok yang merencanakan kegiatan ini. 

"Tidak bisa di ungkapkan dengan kata-kata. Saya berharap kita akan tetap menjadi keluarga, meski saya sudah pensiun dan semoga silaturami kita juga akan selalu terjaga," ungkapnya.

Dalam acara ini diserahkan juga kenang-kenangan kepada guru tersebut yang memasuki masa pensiun. Usai acara, rangkaian kegiatan pun dilanjutkan dengan foto bersama dan ramah tamah. (Yos/PN-001)


Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment